Deskripsi Novelty dan Analisis Kritis Artikel

 

Analisis Kritis Artikel Penelitian dan Novelty Artikel (Novelty)

Oleh Nindya Rivantie Hayuning Tyas/220321603128

Metodologi Peneletian Offering D

 

1.

Judul Artikel

Pemanfaatan Jurnal Elektronik yang Dilanggan Undip oleh Dosen sebagai Referensi Penelitian Skema Riset Pengembangan dan Penerapan

2.

Penulis

Ajeng Siti Rohmah, Roro Isyawati Permata Ganggi

3.

Tahun

2023

4.

Tujuan

Mengetahui pemanfaatan jurnal yang dilanggan oleh Universitas Diponegoro (Undip) oleh dosen sebagai referensi dalam penelitian selama pandemi COVID-19.

5.

Metode

Metode kualitatif dengan pendekatan eksploratif.

6.

Teknik analisis

Analisis data domain, yang meliputi pemilihan pola hubungan semantik dan pengelompokan data.

7.

Instrumen penilaian

Observasi, wawancara tak terstruktur, dan dokumentasi.

8.

Variabel penelitian

1.     Pemanfaatan jurnal elektronik.

2.     Referensi penelitian.

3.     Skema riset pengembangan dan penerapan.

9.

Hasil dan Pembahasan

1.     Dosen aktif memanfaatkan e-journal yang dilanggan Undip, terutama untuk mencari referensi yang relevan dalam penelitian.

2.     Database yang paling banyak digunakan adalah ScienceDirect, JSTOR, dan EBSCO.

3.     Pemanfaatan e-journal meningkat selama pandemi, meskipun masih terdapat kendala dalam akses dan kesesuaian konten.

10.

Kesimpulan

Dosen Universitas Diponegoro memanfaatkan jurnal yang dilanggan untuk memenuhi kebutuhan referensi penelitian, meskipun ada tantangan dalam pemanfaatan yang optimal.

11.

Novelty

Penelitian ini menyoroti pemanfaatan e-journal dalam konteks riset selama masa pandemi, serta memberikan wawasan tentang kesadaran dan perilaku dosen dalam menggunakan sumber daya elektronik.

12.

Analisis Kritis

Artikel ini memberikan gambaran yang jelas mengenai pemanfaatan e-journal, namun bisa diperluas dengan data kuantitatif untuk menunjukkan tingkat akses dan kepuasan dosen secara lebih mendalam. Penelitian lanjut bisa mencakup wawancara dengan mahasiswa untuk melihat perbandingan pemanfaatan e-journal antara dosen dan mahasiswa.

13.

Link Artikel

https://ejournal2.undip.ac.id/index.php/anuva/article/view/16294/8832 (Rohmah & Ganggi, 2023)

DAFTAR RUJUKAN

Rohmah, A. S., & Ganggi, R. I. P. (2023). Pemanfaatan Jurnal Elektronik yang Dilanggan Undip oleh Dosen sebagai Referensi Penelitian Skema Riset Pengembangan dan Penerapan. Anuva: Jurnal Kajian Budaya, Perpustakaan, dan Informasi, 7(1), 126–141. https://doi.org/10.14710/anuva.7.1.126-141

 

1.

Judul Artikel

Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian Ilmiah Pendidikan pada Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif

2.

Penulis

Ardiansyah, Risnita, M.Syahran Jailani

3.

Tahun

Volume 1 Nomor 2, Juli 2023

4.

Tujuan

  • Membahas: Teknik pengumpulan data dan instrumen penelitian ilmiah pendidikan pada pendekatan kualitatif dan kuantitatif.
  • Mengetahui: Lebih rinci tentang teknik pengumpulan data dalam penelitian kualitatif dan kuantitatif, serta instrumen penelitian yang digunakan dalam masing-masing pendekatan

 

5.

Metode

Pendekatan: Menggunakan kajian kepustakaan, yaitu proses sistematis dalam mengumpulkan, mengevaluasi, dan mensintesis literatur yang relevan dengan topik penelitian

6.

Teknik analisis

  • Data Dokumentasi: Mengumpulkan referensi berupa buku dan jurnal yang berkaitan dengan tema makalah.
  • Reduksi Data: Menyederhanakan data-data yang telah dikumpulkan.
  • Penyajian Data: Menyajikan data-data yang telah direduksi sebelumnya.
  • Verifikasi/Penarikan Kesimpulan: Melakukan verifikasi atau penarikan kesimpulan dari data yang telah didapatkan yang berkaitan dengan tema makalah.

 

7.

Instrumen penilaian

Penelitian Kualitatif

  • Wawancara: Interaksi langsung antara peneliti dan partisipan untuk memperoleh pemahaman mendalam tentang pengalaman, pandangan, dan perspektif individu terkait fenomena yang diteliti.
  • Observasi: Pengamatan langsung terhadap partisipan dan konteks yang terlibat dalam fenomena penelitian.
  • Studi Dokumentasi: Pengumpulan data dari dokumen, arsip, atau bahan tertulis lainnya yang berkaitan dengan fenomena penelitian.
  • Pedoman WawancaraDaftar Periksa ObservasiPedoman Studi Dokumentasi, dan Rencana Studi Kasus

Penelitian Kuantitatif

  • Angket/Kuesioner: Alat yang digunakan untuk mengumpulkan data melalui serangkaian pertanyaan yang telah dirancang dengan tujuan mengukur variabel penelitian.
  • Observasi Terstruktur: Pengamatan yang telah dirancang sebelumnya dengan variabel-variabel yang telah ditentukan.
  • Intrumen Pengukuran dalam Eksperimen: Digunakan untuk mengumpulkan data yang dapat diukur dan dianalisis secara statistik

 

8.

Variabel penelitian

Fenomena Sosial: Fokus utama penelitian kualitatif adalah memahami dan menjelaskan fenomena sosial secara mendalam melalui interpretasi konteks, pengalaman, dan perspektif individu yang terlibat dalam fenomena tersebut

Variabel Penelitian Kuantitatif: Berfokus pada pengukuran dan analisis data secara statistik untuk menguji hipotesis atau teori yang sudah ada.

9.

Hasil dan Pembahasan

Penelitian Kualitatif: Memiliki beberapa karakteristik seperti konteks yang alami, pendekatan induktif, dan subjektivitas peneliti. Teknik pengumpulan datanya meliputi wawancara, observasi, dan studinya dokumentasi.

Penelitian Kuantitatif: Berfokus pada pengukuran dan analisis data secara statistik. Teknik pengumpulan datanya meliputi angket/kuesioner, observasi terstruktur, dan intrumen pengukuran dalam eksperimen.

10.

Kesimpulan

Artikel ini menyampaikan bahwa pilihan metode penelitian harus sesuai dengan tujuan penelitian. Teknik pengumpulan data dan instrumen penelitian yang dipilih akan mempengaruhi hasil penelitian. Oleh karena itu, penting untuk memahami perbedaan dan persamaan antara kedua jenis penelitian tersebut.

11.

Novelty

Artikel ini menambahkan pengetahuan tentang cara-cara efektif dalam melakukan penelitian kualitatif dan kuantitatif dalam bidang pendidikan. Hal ini berguna bagi para peneliti yang ingin meningkatkan metodologi penelitian mereka.

12.

Analisis Kritis

Analisis kritik artikel ini bisa dilakukan dengan membandingkan metode dan instrumen yang digunakan dengan standar penelitian modern. Selain itu, dapat dievaluasi bagaimana artikel ini memberikan kontribusi signifikan terhadap dunia akademik, terutama dalam hal metodologi penelitian pendidikan

13.

Link Artikel

https://ejournal.yayasanpendidikandzurriyatulquran.id/index.php/ihsan/article/view/57

(Ardiansyah dkk., 2023)

DAFTAR PUSTAKA

Ardiansyah, Risnita, & Jailani, M. S. (2023). Teknik Pengumpulan Data Dan Instrumen Penelitian Ilmiah Pendidikan Pada Pendekatan Kualitatif dan Kuantitatif. Jurnal IHSAN : Jurnal Pendidikan Islam, 1(2), 1–9. https://doi.org/10.61104/ihsan.v1i2.57



Komentar